Surabaya, 10 Februari 2025 – Balai Diklat Keagamaan Surabaya (BDK) Surabaya menerima kedatangan tujuh mahasiswa magang dari Program Studi Manajemen Pendidikan Islam, Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Ampel Surabaya. Acara penerimaan ini berlangsung dengan penuh kehangatan dan harapan besar untuk membentuk generasi muda yang terampil dalam dunia pendidikan Islam.
Para mahasiswa magang yang didampingi oleh Lektor Kepala dalam Mata Kuliah Bimbingan dan Penyuluhan, Dr. Mukhlisah AM, M.Pd., disambut langsung oleh Kepala Balai Diklat Keagamaan Surabaya, Dr. H. Japar, M.Pd., beserta Kepala Sub Bagian Tata Usaha BDK Surabaya, Dr. H. Muslimin, M.M. Penyambutan ini menjadi momen penting dalam rangka memperkenalkan mahasiswa pada dunia kerja yang menghubungkan teori dengan praktik di lembaga yang bernaung di bawah Kementerian Agama ini.
Dalam kesempatan tersebut, mahasiswa juga mendapatkan pembekalan langsung dari Assesor SDM Aparatur BDK Surabaya, Aziz Fuadi, S.Sos., M.S.M. Aziz menjelaskan dengan rinci mengenai tugas dan fungsi BDK Surabaya, serta struktur organisasi lembaga yang memiliki peran penting dalam pelatihan bagi masyarakat umum maupun ASN. “Balai Diklat Keagamaan Surabaya memiliki peran strategis dalam menyediakan pelatihan keagamaan dan pendidikan untuk mencetak SDM unggul, yang nantinya akan membawa dampak positif bagi dunia pendidikan Islam di Indonesia,” ujarnya.
Pembekalan tersebut diharapkan dapat membuka wawasan mahasiswa magang mengenai struktur dan kegiatan yang berlangsung di Balai Diklat Keagamaan Surabaya. Selain itu, mereka juga mendapat kesempatan untuk berinteraksi langsung dengan Drs. Wadi Rahmoko, M.M., selaku arsiparis BDK Surabaya untuk memahami pentingnya administrasi dan pengelolaan arsip dalam mendukung kelancaran operasional lembaga.
Ke depan, diharapkan para mahasiswa magang ini akan membawa kontribusi positif dalam pengembangan dunia pendidikan Islam, tidak hanya melalui pengalaman mereka di Balai Diklat Keagamaan Surabaya, tetapi juga sebagai bekal untuk karir mereka di masa depan. Sebagai lembaga yang bertanggung jawab dalam pelatihan SDM di bidang keagamaan, BDK Surabaya terus berkomitmen untuk menjadi pusat pengembangan kompetensi yang relevan dengan kebutuhan masyarakat.
Dengan sinergi antara dunia pendidikan dan lembaga pelatihan, langkah ini menjadi tonggak penting dalam mencetak generasi muda yang kompeten dan siap menghadapi tantangan global dalam bidang pendidikan Islam. (m)