BDKSURABAYA- Ada yang sedikit berbeda pada apel pagi usai cuti bersama kali ini. Jika hari-hari sebelumnya dilaksanakan pada hari Senin, namun saat ini digelar pada hari Rabu. Tujuannya, di samping pengecekan kedisiplinan pegawai, juga sekaligus sebagai media untuk silaturahmi dan saling minta maaf antar pegawai.
“Saya secara pribadi dan lembaga minta maaf yang sebesar-besarnya jika ada perilaku dan kebijakan saya yang dirasa kurang mengenakkan bapak dan Ibu semua. Bulan Syawal ini adalah momen terbaik untuk saling bermaaf-maafan juga momen untuk meningkatkan kinerja kita sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN),” ucap Kepala Balai Diklat Keagamaan (BDK) Surabaya, H. Japar ketika memberikan pengarahan.(26/04/2023).
“Mulai Mei kita langsung mengawali kegiatan pelatihan agar serapan kita sesuai dengan target yang kita tetapkan. Dan hal itu membutuhkan partisipasi dari Bapak Ibu semua., Mari kita ikut menyukseskan kegatan kita sesuai dengan tugas dan fungsi kita masinng-masing, ’ lanjutnya.
Apel pagi yang dihadiri oleh seluruh ASN BDK Surabaya tersebut berlangsung singkat. Usai apel, seluruh ASN saling bersalaman dan bermaaf-maafan dan kembali ke tempat kerjanya masing-masing.(AF/Ags).